Polsek Penukal Abab Hadiri Loka Karya Mini Lintas Sektoral Kesehatan Di Puskesmas Penukal

By Redaksi 27 Jun 2023, 06:30:48 WIB Kesehatan
Polsek Penukal Abab Hadiri Loka Karya Mini Lintas Sektoral Kesehatan Di Puskesmas Penukal

hotpost.my.id/PALI–Polsek Penukal Abab menghadiri kegiatan Loka Karya Mini Lintas Sektoral Kesehatan di Puskesmas Penukal kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Senin, (26/06/2023).

kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Penukal Abab IPTU Arzuan SH di Wakili oleh Ipda Taufik Hidayat didampingi Ipda Nazran Hadi, Kanit Propam dan Kanit Samapta

Tidak hanya itu Unsur Muspika ( Camat, Danramil), para Kades se kecamatan Penukal,Para Bides sekecamatan Penukal, KUA , para Tokoh Masyarakat Juga turut mengahdiri kegiatan tersebut

Baca Lainnya :

Kapolsek Penukal Abab IPTU Arzuan SH mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan suatu pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas dan membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas 

lanjut Kapolsek Penukal Abab, dalam melaksanakan kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor melalui kerjasama tim baik lintas program maupun lintas sektor

"Dalam rangka penguatan program kerja dan sebagai bentuk upaya penggalangan serta pemantauan kegiatan sesuai dengan perencanaan," ucapnya.(dewa)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment